Friday, December 14, 2012

Ruang Kabin Astra Daihatsu Ayla, Lumayan...

Ruang Kabin Astra Daihatsu Ayla, Lumayan...

detail berita
KARAWANG - Prediksi ruang kabin Astra Daihatsu Ayla yang sempit seketika sirna ketika berada di dalamnya. Mobil ini benar-benar diciptakan sesuai dengan karakter masyarakat Indonesia.

"Bagian luar memang terlihat kecil namun bagian dalam cukup luas. Selain mampu menampung lima orang sekaligus, ruang bagasi mampu memuat tiga galon dan dua kardus mie instan," terang Shingo Kubo Product Division Planning Department Daihatsu Motor Co., LTD disela-sela Astra Daihatsu Ayla Eco-Driving Challenge di Karawang, Jawa Barat.

Saat duduk di belakang lingkar kemudi, jok semi bucket yang bila diperhartikan berdesain sporty. Dengan  tinggi 175cm, Okezone merasa ruang kaki sedikit sempit. Beruntung jok bisa diatur maju-mundurnya sehingga tak sulit mendapatkan posisi duduk yang diinginkan.

Untuk ukuran pengemuydi 175 cm , jarak antara kepala dengan plafon bisa dibilang tidak tinggi dan tidak rendah. Sangat cocok untuk ukuran orang Indonesia yang rata-rata memiliki tinggi 165cm. Lagi-lagi kata lumayan yang terlontar untuk dimensi tinggi kabin.

Selain itu saat berada di bangku belakang, ruang kaki juga terasa cukup lega. Jarak antara lutut dengan jok di depannya menyisakan ruang cukup lega sehingga kaki mampu bergerak lebih leluasa. Hasilnya, kabin Astra Daihatsu AYla ini memang pantas dikatakan lumayan untuk postur orang Indonesia.

Sekadar informasi, bobot Ayla lebih ringan dibanding dengan mobil sejenis lainnya seperti Mirage (860 kg), Picanto (910 kg), Brio (910 kg) sementara Ayla hanya 730 kg.

0 comments:

Post a Comment